Friday, 16 January 2009

THE TRADER MASTER, Belajar dari trader sukses dunia

Judul Posting yang gw ambil seperti judul aslinya. THE TRADER MASTER. Ditulis Oleh Adi Ardiyan, seorang FULL TIME Trader. Sebuah buku yang menurut gw sih layak di baca, apalagi buat para NUBIE ( meminjam istilah kawan-kawan trader, yang selalu saja bilang masih nubie..masih nubie.. ha..ha ).
Buku ini mengupas tuntas seluruh aspek trading, menurut gw sih, secara garis besar dibagi 3 persoalan, yang kebetulan banget di postingan gw terdahulu udah gw bahas, beda istilah aja. Kalo di postingan gw pake istilah SYSTEM, MANAGEMEN, dan PSIKOLOGI, di buku ini menggunakan istilah METHOD, MONEY MANAGEMENT, MINDSET. Itu-itu juga. Bedanya kalo gw memakai data dari hasil pengalaman trading gw sendiri, di buku ini memakai data dari para TRADER sukse dunia, seperti ED SEYKOTA, TONY SALIBA, ANDY SWAN, MARTY SCHWARTZ dan banyak lagi. Jauh banget ya, kualitas postingan gw sama buku ini.. ha..ha, makanya gw lengkapin postingan gw.
Gw gak akan meninjau buku ini dari sudut 2 persoalan yang gw sebutin diatas. METHOD gw kira semua udah punya, dari mulai yg simple sampe yang rumit. MONEY MANAGEMENT juga gitu, semua udah pada jago. PSIKOLOGI? ini dia yang akan coba gw bahas. Kan asyik kalo kita berguru ke trader sukses dunia semacam TONI SALIBA, yang meraih keuntungan lebih dari 100000 USD per bulan selama 70 bulan ! Uedan..!


Atau Paul Tudor yang mampu me-LEDAK-kan account nya dari 1,5 juta USD (13,9 M) tahun 1984, menjadi 330 juta USD (3,1 T) pada tahun 1988 !
Maksud saya adalah, tidak sedikit Trader yang sukses. Betul bahwa banyak sekali trader yang bangkrut, tapi menurut gw aktivitas trading bisa banget dipelajari, tinggal kita mau belajar dari siapa? trader sukses atau trader bangkrut? gampang kan.
Hal paling menarik bagi gw adalah bahwa aktivitas trading, terkoneksi dengan berbagai aspek psikologis. MENTAL PREPARATION menarik sekali untuk di bicarakan. Bagaimana trader JEPANG melakukan meditasi sebelum melakukan trading adalah contoh menarik. Saya yakin sedikit sekali diantara kita yang melakukan persiapan mental yang baik. Celakanya kalau sudah menjadi HABBIT. Kebiasaan jelek yang terus dilakukan berulang-ulang. Dengan kemauan untuk belajar, memahami persoalan, gw yakin siapapun bisa menjadi TRADER SUKSES.
Dengan cerdas, Andi menyimpulkan di BAB akhir buku ini, TRADING PLAN ! menyangkut beberapa persoalan specifik :

- Assessment Skills - Keahlian merencanakan :
Rencanakan trading anda dan terapkan secara disiplin.

- Mental Preparation - Persiapan Mental
Trading adalah sebuah pertarungan antara memberi dan mengambil. Anda emosi ketika mengalami kerugian, atau anda menganggap itu bagian dari permainan? sia-sia hasilnya kalau anda tidak mempersiapkan mental dengan baik. Tenang dan tetap berkonsentrasi.

- Set risk level - Mengeset level resiko
Tentukan resiko yang akan ada pertaruhkan.

- Set goals - Menetukan Tujuan
Tentukan potensi reward dan resiko yang realistis.
- Do your homework - Lakukan pekerjaan anda
Cari informasi-informasi fundamental. Ada baiknya anda mengaetahui dan memperhitungkan beberapa kemungkinan, lakukan pada saat yang tepat.

- Trade Preparation- Persiapan trading.
Siapkan segala sesuatunya dengan baik, termasuk komputer, software, dsb. Kesalahan kecil akan menggangu hasil dari transaksi.

- Set Exit Rules - Mempersiapkan untuk keluar dari pasar.
EXIT more important than ENTRIES ! banyak trader yang takut mengalami kerugian, meskipun pada akhirnya mengalami kerugian yang lebih besar ! Trader yang sukses juga mengalami kerugian, tapi mereka menerapkan MONEY MANAGEMENT dan RISK MANAGEMENT dengan benar dan tetap mendapatkan keuntungan.

- Set Entry Rules - Tentukan cara masuk yang tepat.
Rencanakan entry posisiton dengan tepat. Jangan terlalu gembira ketika mendapatkan keuntungan, jangan emosi ketika mengalami kerugian, untuk mempermudah perdagangan berikutnya !

- Keep Excellent Records - Jaga prestasi yang baik.
Semua trader sukses punya rekor yang baik. Jika menang mereka akan mencari kenapa dan bagaimana, demikian ketika rugi, mereka akan mengevaluasi untuk menghindari terjadinya hal serupa di kemudian hari. Trading adalah sebuah BUSINESS dan anda adalah seorang ACCOUNTANT !

Ingin tahu lebih detail buku ini ? BELI aja.. ha..ha... Happy nice TRADING !

Just Believe PRICE & CHART !

  © Blogger templates Newspaper III by Ourblogtemplates.com 2008

Back to TOP